Bhabinkamtibmas Kelurahan Tegalcangkring Hadir Dalam Kunjungan Kedubes Jepang Untuk Indonesia ke PT. LPK Cahaya Duta Bali

Posted on

Polda Bali-Polres Jembrana-Polsek Mendoyo-Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Kapolres Jembrana AKBP KADEK CITRA DEWI SUPARWATI, S.H., S.I.K., M.I.K., agar para Bhabinkamtibmas selalu berada ditengah masyarakat dan menjalin komunikasi dengan warga guna menyerap informasi yang berkembang.

Menindak lanjuti arahan Tersebut Pada Hari Kamis, 25 Juni 2025 Pukul 09.30 Wita, bertempat di PT. LPK Cahaya Duta Bali Jl. Rambutan Lingk. Bilukpoh Kangin, Kel. Tegalcangkring, Kec. Mendoyo, Kab. Jembrana, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tegalcangkring Aiptu I Ketut Bagus Sarjana menghadiri undangan Kunjungan kerja Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia sekaligus pelepasan peserta Diklat ke Jepang.

Hadir dalam kegiatan dimaksud Staf Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia ( Mr. Tanaka ittetsu dan Mr. Fujiyama Kakeru ), Staf kantor Imigrasi kelas I TPI Denpasar, Direktur PT. LPK Cahaya Duta Bali (I Ketut Wita) beserta staf, Lurah Tegalcangkring, Bendesa Adat Tegalcangkring, Bhabinkamtibmas Kel. Tegalcangkring, Kaling Bilukpoh Kangin, Siswa Diklat LPK Cahaya Duta Bali. Seluruhnya berjumlah kurang lebih 90 orang

Sambutan dari Direktur PT. LPK Cahaya Duta Bali, Ucapan selamat datang kepada Staf Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia Dan seluruh undangan yang telah hadir dalam acara pelepasan peserta Diklat LPK Cahaya Duta Bali ke Jepang.

Diharapkan kedepan tetap mendapat dukungan dari semua pihak baik dari lingkungan maupun pemerintah dan pihak swasta, sehingga apa yang kita harapkan untuk peserta Diklat bisa berjalan sesuai rencana. Kepada para siswa agar pegang teguh disiplin, karena kunci utama kita bekerja di Jepang adalah kedisiplinan.

Sementara Penyampaian Staf Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia (Mr. Tanaka ittetsu) mengawali dengan Perkenalan diri, pada dasarnya menyampaikan Kebutuhan tenaga kerja di Jepang saat ini mengalami peningkatan, maka Jepang membuka peluang kerja dari Negara lain termasuk Indonesia. Persiapkan diri dengan keterampilan dan disiplin sehingga dapat diterima dan bersaing.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Kel. Tegalcangkring Pada intinya perjalanan peserta Diklat masih panjang, jaga kedisiplinan di negara orang, jangan melakukan hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri dan juga nama negara kita Indonesia. Semoga semua peserta Diklat bisa diberangkatkan sesuai rencana, bisa menjadi contoh yang baik bagi saudara, teman dan orang lain.

Pelepasan secara simbolis siswa Diklat LPK Cahaya Duta Bali ke Jepang Kegiatan berakhir pukul 10.40 Wita berjalan dengan aman dan lancar. Kegiatan Bhabinkamtibmas ini mempedomani prinsip Lugas dimana Bhabinkamtibmas mengadakan komunikasi efektif guna menyerap informasi dan menyampaikan himbauan terkait situasi kamtibmas, guna selalu waspada terhadap kemungkinan terjadinya gangguan.

manakala ada informasi penting tentang kamtibmas atau memerlukan informasi Kepolisian disampaikan kepada peserta yang hadir, untuk menghubungi Call Center 110 atau Nomor pengaduan Polres Jembrana 082145872003 sehingga permasalahan bisa segera ditindaklanjuti, serta diharapkan nomor ini bisa digunakan dengan semestinya

Dengan pelaksanaan tugas yang didasari dengan dedikasi dan kesadaran akan kewajiban semoga kegiatan Bhabinkamtibmas ini menjadi Amanah dalam mewujudkan Polda Bali DHARMA Polri yang Presisi. ( Bhabin 06 Mdy)