Polres Jembrana Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Sekaligus Korp Raport Perwira Pengabdian

Posted on

Jembrana, Bali – Kepolisian Resor (Polres) Jembrana menggelar upacara gabungan untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025 yang dirangkai dengan Upacara Korp Raport Perwira Pengabdian pada hari Rabu, 1 Oktober 2025.

Kegiatan berlangsung mulai pukul 07.30 hingga 08.00 Wita bertempat di lapangan depan Markas Polres Jembrana dan dihadiri oleh jajaran penting di lingkungan Polres Jembrana, mulai dari Para Kabag, Kasat, Kapolsek, Perwira, hingga perwakilan pleton dari berbagai satuan seperti Sat Polair, Sat Lantas, Sat Reskrim, Sat Intelkam, dan PNS.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Waka Kapolres Jembrana, Kompol I Ketut Darta S.H., M.H., sementara Komandan Upacara dipercayakan kepada Ka SPKT Polres Jembrana, Iptu I Nyoman Gede Winama.

Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila berlangsung dengan khidmat. Dan setelah sesi peringatan Hari Kesaktian Pancasila, acara dilanjutkan dengan Upacara Korp Raport Perwira Pengabdian. Dua personel Polres Jembrana yang menerima kenaikan pangkat menjadi Perwira Pengabdian pada TMT 1 Oktober 2025 adalah Ipda I Ketut Adnyana Arsa dan Ipda I Wayan Artana.

Setelah seluruh rangkaian upacara selesai, ditutup dengan tradisi penyiraman air kembang. Tradisi ini dilakukan langsung oleh Wakapolres Jembrana dan diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Jembrana kepada dua personel yang baru saja menerima pangkat Perwira Pengabdian.

Secara keseluruhan, kegiatan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila dan Korp Raport Perwira Pengabdian di Polres Jembrana berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.